Selasa, 11 November 2014

 VoIP dan X-Lite
Farouq kurniawan dy
1220301015

VoIP
 
              Pengertian VoIP adalah teknologi yang memanfaatkan Internet Protocol untuk menyediakan komunikasi suara secara elektronis dan real-time. VoIP mulai dikenal di Indonesia semenjak tahun 2000 dimana saat itu sedang marak-maraknya teknologi internet. Saat itu dikenal dengan fasilitas telepon gratis via internet dengan pengguna internet lainnya. Voice over Internet Protocol (VoIP) melewatkan trafik suara, video dan data yang berbentuk paket melalui jaringan IP. Jaringan IP adalah jaringan komunikasi data yang berbasis packet switch. Trafik VoIP dibagi menjadi dua bagian transmisi jaringan yaitu transmisi untuk signaling dan untuk RTP (Realtime Transfer Protocol). Protokol yang digunakan unuk signaling selalu berbasis TCP (Transfer Control Protocol) sedang untuk RTP yang digunakan adalah protocol berbasis UDP (User Datagram Prot)
 
Voip server asterik 



Asterisk merupakan aplikasi open source PBX (Private Branch Exchange) yang dikembangkan diatas lisensi GPL. Asterisk dilengkapi banyak fitur baik standard telephony maupun advance, diantaranya:
    Caller ID
    Call Waiting
    3-Way Calling
    Dinamic Call Forwarding
    Follow Me
    Voice Mail
    Conference
    Interactive Voice Response (IVR)
    Automatic Call Distribution (ACD)Asterisk dapat berjalan pada multiplatform sistem operasi termasuk Linux, Mac, BSD dan Sun Solaris. Untuk percobaan kali ini digunakan PC biasa dengan microsof windows XP dan servernya merupakan linux 11.10 sebagai sistem operasinya. 

Topologi :
 
Untuk instalasi pada server menggunakan perintah:
# apt-get install asterisk
 
Setelah instalasi selesai, pastikan 3 paket berikut sudah terinstall dengan baik:
    asterisk
    asterisk-config
    asterisk-sounds-main
Selanjutnya adalah konfigurasi.
# cd /etc/asterisk/
Untuk pembuatan data account dengan menggunakan perintah
# pico sip.conf
Keterangan :
[800]       :            context yang menjadi nomer extension untuk melakukan panggilan dan dipanggil
type=friend     :     tipe standar (bisa melakukan panggilan dan dipanggil)
context=ayuq :    nama context yang akan dikenali pada dial plan
host=dynamic :     host yang digunakan oleh user, dynamic berarti account dapat digunakan dari host mana saja
username=800 :   username dari user
secret=800      :   password yang digunakan oleh user untuk login
Untuk menambahkan user lain, dapat dengan meng-copy-paste baris diatas kemudian isikan context dan user yg berbeda untuk masing-masing user. Dari [800] sampai dengan [809] Selanjutnya adalah setting dial plain, konfigurasinya terdapat pada file extensions.conf, dengan perintah,
# pico extensions.conf
dimana
[ayuq] :     adalah context yang mengatur semua user yang menggunakan context gugun pada data account
exten :        adalah aturan di asterisk untuk menunjukkan nomor extension
800 :          adalah nomor extension yang bisa dihubungi
1-2 :          adalah prioritas action
Dial :          adalah aplikasi untuk men-dial
Hangup :    adalah aplikasi untuk mengakhiri koneksi
SIP :          adalah nama protokol yang digunakan dan untuk mengidentifikasi bahwa user berada di file sip.conf
800 setelah SIP : adalah nama context di sip.conf
20 :            adalah lamanya berdering saat terjadi pemanggilan oleh user yang lain
Dan langkah selanjutnya adalah membuat sepuluh buah data account dan dial plan seperti diatas, extension 800 sampai dengan 809, kemudian restart asterisk:
# /etc/init.d/asterisk restart
Maka kedua user tersebut sudah dapat saling melakukan panggilan dengan menggunakan aplikasi softphone X-Lite yang ada pada PC

Pengaturan pada X-Lite
 Klik softphone, pilih SIP Account Setting... untuk memasukan user account



Contoh saat dilakukan pemanggilan antara PC Client 1 dengan PC client 2

Penelpon :

Penerima:
 
referensi :

0 komentar:

Popular Posts